1. Cafe
Cafe merupakan salah satu favorit bagi para blogger untuk membuat postingan. selain suasana nya yang mendukung, beberapa cafe di Bandar Lampung menyediakan akses wifi gratis kepada pengunjung nya, selain refreshing kita juga bisa menghasilkan suatu tulisan buat pembaca blog kita. Tempat seru di Bandar Lampung yang wajib kamu coba adalah planet es krim atau nino es krim di pahoman, biasanya ada live akustik di tempat ini.
2. Rumah teman
Apasih bedanya dengan rumah sendiri?? Bedanya, kita bisa dapetin suasana yang berbeda-beda dan tentu saja ini bisa memberikan warna baru di blog. Selain itu kita juga bisa mendapatkan beberapa ide dari barang-barang dan bacaan teman kita.
3. Taman Kota
Kalau sedang berada di kota Bandar Lampung, bisa coba serunya menulis di tengah taman kota, tepat nya di lungsir, depan masjid al furqon Bandar Lampung. Atau di taman dipangga, teluk. Salah satu tempat faforit saya adalah di tengah taman, di rumput di temani jajanan khas lungsir. kalau tak ada kegiatan sesekali saya menghabiskan waktu di tempat ini sambil buat tulisan. Satu yang perlu di perhatikan bahwa kamu jangan datang ketempat ini di siang hari :)
4. Stadion Pahoman
Tujuan membuat postingan di luar rumah adalah untuk menghindari kejenuhan dalam aktivitas blogging. Itu dia beberapa tempat yang asyik untuk menulis menurut saya. Kalau kalian punya tempat referensi lain (tentunya luar ruangan), kamu bisa tulis di kolom komen dan nanti bisa di coba keseruannya.
Belum ada tanggapan untuk "everywhere is work space"
Post a Comment
Hay guys thank you sudah mampir di blog bnesia. Silakan berikan feed back kalian di kolom komentar berikut